Para relawan yang terpilih melalui proses seleksi cukup panjang serta bersaing dengan ratusan
pendaftar. Mereka telah lolos tahapan tes wawancara hingga psikotes.
Para relawan terpilih telah
menjalani pelatihan akademis non fisik, mulai dari pelatihan kepemimpinan dan manajemen, psikologi,
fasilitator pemberdayaan Masyarakat, Kesehatan yang diberikan oleh kolaborator seperti TLCNESIA,
Townhall Muda, Desamind, PTI dan Migunani. Sementara itu materi pembekalan fisik dan mental akan
diberikan oleh TNI AL Korps Marinir.
Empat dari Sepuluh relawan akan ditempatkan di pelosok Nusa Tenggara Timur, yaitu Redameter,
Lelogama, dan Nunuanah, Lembata dan Adonara di Nusa Tenggara Timur. Sementara itu, enam relawan
lainnya akan mengabdi di Grobogan, Jawa Tengah, Pasaman, Sumatera Barat, Malangbong, Tegal,
Buleud, Sukabumi dan Sibolga, Sumatera Utara.
Sepuluh relawan ini akan menetap selama satu tahun di Lokasi pengabdian. Mereka akan melanjutkan
dedikasi guru muda batch III, tak hanya berupaya meningkatkan kualitas pendidikan di wilayah pelosok,
mereka juga bertanggung jawab mengembangkan potensi yang ada di Lokasi pengabdiannya.
Penyematan Guru Muda PIJAR batch IV ini dilakukan oleh Ketua Yayasan CT ARSA Foundation, Anita
Ratnasari Tanjung pada kamis (14/11/2024). Dalam acara Penyematan yang bertajuk 4 Happiness ini,
CTARSA Foundation berharap bahwa program PIJAR yang sudah berlangsung 4 tahun ini bisa terus
berbagi kebahagian untuk Masyarakat di pelosok negeri.
Selain dihadiri oleh pengurus CT ARSA Foundation beserta jajaran pimpinan CT Corpora, Pelepasan
Guru Muda Pijar batch 4 ini juga disaksikan langsung oleh pihak sponsor utama, seperti Airnav Indonesia,
Bank Mega, Bank Mega Syariah, Allobank, Trans 7 serta Detik Network. Hadir juga sponsor pendukung
seperti Dapur Bu Sastro dan Pawon Teh Leni.
Pengiriman Guru Muda PIJAR batch 4 ini juga didukung oleh para kolaborator, seperti PT ASUS
Technology Indonesia, Savana, Pemuda Bakti Banua, JNE.
Berikut Daftar Guru Muda Pijar Batch IV :
1. Khansa Balqis (Universitas Indonesia)
Lokasi Pengabdian : SDN Leomanu, Nunuanah, Amfoang Timur, Kabupaten Kupang, Nusa
Tenggara Timur.
2. Khintsya Nadiatul 'Ilmi ( Universitas Gadjah Mada)
Lokasi Pengabdian : SDK Gayak Fillial Nobo, Adonara, Flores Timur, NTT
3. Ayuning Tyastuti (Universitas Pendidikan Ganesha)
Lokasi Pengabdian : SDN 16 Siparayo, Pasaman Barat, Pasaman, Sumatera Barat
4. Ayu Astika Sari (Universitas Bengkulu)
Lokasi Pengabdian : SDN Ciroyom, Cibitung, Kab. Sukabumi, Jawa Barat
5. Dea Amalia Salsabila (Universitas Negeri Semarang)
Lokasi Pengabdian : SD Inpres Hamahena, Lembata, NTT
6. Aat Rahmawati (Universitas Siliwangi)
Lokasi Pengabdian : SDN 2 Lelogama, Amfoang Selatan, Kab. Kupang, NTT
7. Mira Arba'atun (UIN Sunan Kalijaga)
Lokasi Pengabdian : SDN Malangbong, Tegal, Buleud, Sukabumi
8. Yuvensius Lana (STKIP Citra Bhakti Ngada)
Lokasi Pengabdian : SDN Redameter, Kodi Utara, Sumba Barat Daya, NTT
9. Diko Arianto ( Universitas Negeri Padang)
Lokasi Pengabdian : MTs Tarbiyatul Athfal Toroh, Grobogan, Jawa Tengah
10. Faris Al Hakim (Telkom University)
Lokasi Pengabdian : MTs Al-Munawar Sibolga, Sumatera Utara